Selama di Probolinggo aku menginap di Houstel Widuri Syariah selama 3 hari 2 malam. Aku pilih kamar double dengan kipas angin, harga Rp 85.000/malam. Dapat sarapan sederhana setiap paginya dengan Teh manis panas dan 1 roti manis keju. Petugasnya yg namanya Mas Eko jual pulsa. Jadi gampang dech kalau kehabisan pulsa. Di kamar yang aku inap ada 2 kursi tamu didepan kamar, lemari, 2 sajadah, 5 gantungan baju, 2 bantal, 2 bantal guling, 2 handuk sedang, 1 selimut, tv led, kipas angin, 1 colokan, shower dan toilet. Bisa booking via telpon ke houstelnya tanpa dimintakan dp. Bisa booking via telp ke nomor : 0335-421310 atau bisa dengan Pak Saiful(Pin BBM = 5AAC36E5, Hp : 085-608-974-869, 082-335-355-954). Alamat Houstel = Jl. Soekarno Hatta No.65 Mayangan, Pilang, Kademangan, Kota Probolinggo, Jawa Timur 67221. Kalau beli di Traveloka harga lebih mahal 10 ribu. Menurut aku booking via telp saja kalau harga lebih murah dan nggak rugi kalau batal nginap. Kalau di Traveloka langsung bayar bila telah.booking.Untuk menuju ke Houstelnya bisa naik angkot(jurusan terminal banyuangga) bayar aja Rp 5.000. Kalau naik ojek bayar sekitar Rp 10.000 - Rp. 15.000.Angkot agak jarang. Kemarin aja aku naik angkot tidak sesuai jalut seharusnya tapi abangnya mau tuh. Ongkosnya jadi lebih mahal, masnya bilang ongkosnya Rp. 20.000 aku bilang mahal banget mas, terus dia revisi jadi Rp 10.000. Penumpang cuma aku aja. Nggak apa-apa mahal dikit.
Lagi nunggu 15 orang yang akan naik izusu bison ke Bromo di Terminal Banyuangga.. Sudah 1 jam tapi bisonnya belum berangkat juga. Kalau naik bison ongkosnya per orang Rp 35.000. Kalau naik ojek pp Rp. 125.000
BROMO TENGGER
GUNUNG BATOK
BUKIT TELETUBBIES
PASIR BERBISIK
AIR TERJUN MADAKARIPURA
Untuk menuju Air Terjun Madakaripura perlu naik ojek dari pemberhentian mobil. Karena aku pakai ojek jadi langsung ke loket tiketnya. Harga tiket untuk turis domestik per orang Rp 11.000 saja. Turis mancanegara per orang Rp 21.000. Jarak ke Air Terjun dari loket sekitar 1,3 km. Jalannya sudah aspal dan datar, jadi
PROBOLINGGO
Makan 2 porsi bakso dalam waktu bersamaan. Selesai makan Bakso Eddy lanjut makan bakso lagi di Bakso Probolinggo. Aku pilih 2 bakso halus+1 bakso besar urat+1 bakso goreng(Rp. 9.500) & Teh pucuk dingin(Rp. 3.500)
Kuliner bakso di Probolinggo. Bakso Eddy depan eratex rasanya biasa aja. Baksonya keras, ada bakso besar isi telor puyuh 2, bakso segitiga 1, bakso kecil 2, bakso tahu coklat 1. Harga 1 porsi bakso + 1 gelas es blewah Rp. 18.500
Pulangnya aku pilih naik Kereta Api Logawa karena harganya paling murah dan jamnya pagi dan tidak kesorean sampai Yogyakarta. Jadwal kereta api dari Stasiun Probolinggo ke Stasiun Lempuyangan hanya ada 2 jadwal saja yaitu jam = 08:10(Logawa) & Jam = 11:00(Sri Tanjung). Aku beli tiket KA Logawa(Stasiun Probolinggo Jawa Timur - Stasiun Lempuyangan Yogyakarta) dengan harga Rp 74.000. Lama perjalanan = 8 Jam 10 menit. Aku pilih duduk di Gerbong 4 Nomor kursi 10E. Pilihan aku kali oni benar. Tapi aku sebel sama penumpang ibu-ibu yang duduk di bangku aku. Dia lagi tidur aku colek aja kalau itu kursi aku, eeh dia nggak mau pindah. Reseh banget sich. Dari omongan dia ngobrol sama penumpang wanita didepannya dia akan turun di #stasiunmojokerto. Bagus dech. Biar cepetan dia turunnya. Sebel. Kalau aku nggak tahu malu gue bentak aja tuh ibu-ibu. Tapi aku masih punya malu. Gue cemberutin aja tuh ibu-ibu, nggak akan gue tegor dia.gue pasang muka judes gue, biar dia tahu gue marah sama dia. KA Logawa posisi bangkunya 2-3.
Selesai
Komentar