Langsung ke konten utama

Trip ke Bromo lewat Probolinggo(May 2017)


Baru kali ini aku melakukan perjalanan naik kereta api ke Jawa Timur. Naik kereta api Bogowonto dari Stasiun Pasar Senen(Jakarta) ke Stasiun Lempuyangan(Yogyakarta) dengan lama perjalanan 8 jam 20 menit. Aku beli harga Rp 212.500 mahal karena aku telat belinya. Lanjut naik kereta api lagi dari Stasiun Lempuyangan ke Stasiun Probolinggo jam 7 pagi telat 5 menit dengan kereta api Sritanjung. Keretanya bagus dan bersih daripada kereta api Bogowonto padahal dari harga tiket mahalan Bogowonto loh. Harga tiket api Sri Tanjung aku beli harganya hanya Rp. 94.000 saja dengan lama Perjalanan sekitar 9 jam 20 menit. Total perjalanan aku sampai ke Jawa Timur dengan tranportasi kereta api ditempuh selama 17 Jam 40 menit. Alhamdulilah badan aku nggak pegal-pegal.
Selama di Probolinggo aku menginap di Houstel Widuri Syariah selama 3 hari 2 malam. Aku pilih kamar double dengan kipas angin, harga Rp 85.000/malam. Dapat sarapan sederhana setiap paginya dengan Teh manis panas dan 1 roti manis keju. Petugasnya yg namanya Mas Eko jual pulsa. Jadi gampang dech kalau kehabisan pulsa. Di kamar yang aku inap ada 2 kursi tamu didepan kamar, lemari, 2 sajadah, 5 gantungan baju, 2 bantal, 2 bantal guling, 2 handuk sedang, 1 selimut, tv led, kipas angin, 1 colokan, shower dan toilet. Bisa booking via telpon ke houstelnya tanpa dimintakan dp. Bisa booking via telp ke nomor : 0335-421310 atau bisa dengan Pak Saiful(Pin BBM = 5AAC36E5, Hp : 085-608-974-869, 082-335-355-954). Alamat Houstel = Jl. Soekarno Hatta No.65 Mayangan, Pilang, Kademangan, Kota Probolinggo, Jawa Timur 67221. Kalau beli di Traveloka harga lebih mahal 10 ribu. Menurut aku booking via telp saja kalau harga lebih murah dan nggak rugi kalau batal nginap. Kalau di Traveloka langsung bayar bila telah.booking.Untuk menuju ke Houstelnya bisa naik angkot(jurusan terminal banyuangga) bayar aja Rp 5.000. Kalau naik ojek bayar sekitar Rp 10.000 - Rp. 15.000.Angkot agak jarang. Kemarin aja aku naik angkot tidak sesuai jalut seharusnya tapi abangnya mau tuh. Ongkosnya jadi lebih mahal, masnya bilang ongkosnya Rp. 20.000 aku bilang mahal banget mas, terus dia revisi jadi Rp 10.000. Penumpang cuma aku aja. Nggak apa-apa mahal dikit.


Lagi nunggu 15 orang yang akan naik izusu bison ke Bromo di Terminal Banyuangga.. Sudah 1 jam tapi bisonnya belum berangkat juga. Kalau naik bison ongkosnya per orang Rp 35.000. Kalau naik ojek pp Rp. 125.000

Karena bete nunggun isuzu bison warna hijau nggak jalan-jalan. Akhirnya aku memutuskan naik ojek aja dari Terminal Banyuangga ke bromo. Walaupun agak mahal tapi aku bisa sangat puas menikmati wisata di Bromo. Ongkos naik ojek pp Rp. 125.000 sudah termasuk ke kawah bromo, pasir berbisik dan bukit Teletubies. Melelahkan tapi i'm so happy. Waktu tempih dari Probolinggo ke Bromo sekitar 1 jam 20 menit.

BROMO TENGGER

GUNUNG BATOK


BUKIT TELETUBBIES


PASIR BERBISIK

AIR TERJUN MADAKARIPURA

Untuk menuju Air Terjun Madakaripura perlu naik ojek dari pemberhentian mobil. Karena aku pakai ojek jadi langsung ke loket tiketnya. Harga tiket untuk turis domestik per orang Rp 11.000 saja. Turis mancanegara per orang Rp 21.000. Jarak ke Air Terjun dari loket sekitar 1,3 km. Jalannya sudah aspal dan datar, jadi 



PROBOLINGGO

Makan 2 porsi bakso dalam waktu bersamaan. Selesai makan Bakso Eddy lanjut makan bakso lagi di Bakso Probolinggo. Aku pilih 2 bakso halus+1 bakso besar urat+1 bakso goreng(Rp. 9.500) & Teh pucuk dingin(Rp. 3.500)
Kuliner bakso di Probolinggo. Bakso Eddy depan eratex rasanya biasa aja. Baksonya keras, ada bakso besar isi telor puyuh 2, bakso segitiga 1, bakso kecil 2, bakso tahu coklat 1. Harga 1 porsi bakso + 1 gelas es blewah Rp. 18.500

Pulangnya aku pilih naik Kereta Api Logawa karena harganya paling murah dan jamnya pagi dan tidak kesorean sampai Yogyakarta. Jadwal kereta api dari Stasiun Probolinggo ke Stasiun Lempuyangan hanya ada 2 jadwal saja yaitu jam = 08:10(Logawa) & Jam = 11:00(Sri Tanjung). Aku beli tiket KA Logawa(Stasiun Probolinggo Jawa Timur - Stasiun Lempuyangan Yogyakarta) dengan harga Rp 74.000. Lama perjalanan = 8 Jam 10 menit. Aku pilih duduk di Gerbong 4 Nomor kursi 10E. Pilihan aku kali oni benar. Tapi aku sebel sama penumpang ibu-ibu yang duduk di bangku aku. Dia lagi tidur aku colek aja kalau itu kursi aku, eeh dia nggak mau pindah. Reseh banget sich. Dari omongan dia ngobrol sama penumpang wanita didepannya dia akan turun di #stasiunmojokerto. Bagus dech. Biar cepetan dia turunnya. Sebel. Kalau aku nggak tahu malu gue bentak aja tuh ibu-ibu. Tapi aku masih punya malu. Gue cemberutin aja tuh ibu-ibu, nggak akan gue tegor dia.gue pasang muka judes gue, biar dia tahu gue marah sama dia. KA Logawa posisi bangkunya 2-3.

Selesai











Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bagusnya Pelayanan di Rumah Sakit Mayapada Lebak Bulus

Saya adalah pengguna Asuransi Inhealth Mandiri. Di Klinik Cahaya Madani Ciganjur saya ke dokter gigi untuk melihat gigi bungsu atas kiri. Setelah dilihat gigi saya oleh dokter gigi. Dokter bilang disuruh cabut. Waduh seumur-umur saya belum pernah dicabut selain waktu kecil gigi saya mah copot sendiri, nggak pernah dicabut sama dokter gigi. Saya tanya ke dokter, bisa nggak ditambal aja? dokter bilang nggak bisa harus dicabut. Waduh saya takut. Sakit nggak ya kalau dicabut. Karena dokter gigi di klinik itu tidak dapat menangani kasus gigi yang saya alami maka saya diberi rujukan ke Rumah Sakit Mayapada Lebak Bulus. Sebelumnya saya tanya jadwal dokter gigi di RS tersebut. Ternyata jadwal ada di Hari Sabtu dari Jam = 17:00 - 20:00. Cocok nich, nggak perlu ijin nggak masuk kerja. Jadwal di hari lain ada yaitu : Senin - Selasa dari jam = 14:00 - 17:00 & Jum'at dari jam = 08:00 - 11:00 dan 15:00 - 20:00. Sebelum datang telpon ke RS terlebih dahulu untuk bikin janji karena pasiennya

Solo Backpacker ke Perth, Australia (13 - 17 Mei 2015)5 Hari 5 Malam

Semoga cerita saya ini masih berguna. Baru kesempatan ini saya usahakan menulis perjalanan saya ke Perth Australia bagian Selatan. Kenapa saya pilih Perth bukan Sydney or Melbourne yang lebih terkenal? Karena tiket pp pesawatnya murah. Pengeluaran tiket pesawat (pp) = Rp 2.579.303.   Airport tax AirAsia(Jakarta-Bali) = Rp 40.000.   A ir rport tax AirAsia(Bali-Perth) = Rp 200.000.   T iket pesawat AirAsia( Bandara Soetta - Denpasar)13 Mei 2015 = Rp 402.311.   Tike t pesawat Air Asia(Denpasar - Perth - Denpasar)14 Me i 2015 & 17 Mei 2015 = Rp 1.361.000 .   T iket pesawat AirAsia(Denpasar - Bandara Soetta) = Rp 575.992.   Saat itu saya bawa uang rupiah Rp 575.000 &  $AUD 570 (Rp 5.700.000) HARI KE-1(Rabu, 13 Mei 2015) Saya keluar dari kantor jam 17:20 WIB untuk menuju ke BTC (Bintaro Trade Center) saya jalan kaki aja. Lumayan jauh sich kalau bawa ransel yang lumayan berat. Sampai di Travel Xtrans jam = 17:35 WIB. Langsung dech saya beli tiketnya tujuan Bandar

Perbedaan Bakpia Kurnia Sari dengan Bakpiaku

Aku sebenarnya bukan penggemar Bakpia, tapi karena setiap tahun aku selalu pulang kampung di daerah Purworejo dan menginap di Yogyakarta. Yogyakarta adalah kota yang selalu ingin aku kunjungi berkali-kali tanpa bosan karena orangnya ramah-ramah. Mengenai Bakpia Kurnia Sari & Bakpiaku akan aku jabarkan dibawah ini mengenai harga & rasa : BAKPIA KURNIA SARI NO  RASA DAN ISI  HARGA PER DOS  BERAT  15 20 1 Kacang Hijau 30.000 40.000 600-750 gr 2 Kumbu Hitam 30.000 40.000  600-750 gr 3 Coklat 30.000 40.000  600-750 gr 4 Susu 30.000 40.000  600-750 gr 5 Kopi 30.000 40.000  600-750 gr 6 Keju 30.000 40.000  600-750 gr 7 Durian 40.000  600-750 gr 8 Green Tea 30.000  600-750 gr Alamat toko Bakpia Kurnia sari :   Jl. Glagahsari 97C Telp : 0274.380502 Jl. Glagahsari 112 Telp : 0274.375030 Ruko Permai Pogung Lor, Ring Road Utara No. 6 Telp : 0274.625729   15 20